Menjamurnya penyedia layanan jasa pembuatan website merupakan bukti kalau web merupakan sebuah media penting saat ini. Ya, saking pentingnya, hampir semua sektor kehidupan memerlukan web dalam kegiatan operasionalnya, mulai dari pemerintahan, pendidikan, hingga bisnis.
Namun, bila diselidiki lebih mendalam, sektor bisnis adalah yang paling membutuhkan web guna menopang sekaligus mengembangkan aktivitasnya. Umumnya, para pelaku bisnis kerap menggunakan website sebagai sebuah alat untuk promosi usaha, rekrutmen pelanggan, ulasan produk, layanan chat online bagi konsumen, transaksi jual beli, dan masih banyak peran penting web lainnya.
Bukan hanya manfaatnya saja yang membuat website digandrungi pebisnis, tetapi juga besarnya angka populasi pengguna, baik di Indonesia maupun dunia. Data dari Kominfo menyatakan bahwa pengguna internet di Indonesia telah mencapai 175,5 juta jiwa pada tahun 2020 ini. Angka tersebut sudah melebihi separuh dari jumlah total populasi penduduk Indonesia, yaitu 268.583.016 jiwa. Dengan kata lain, target populasi pemasaran tersedia luas di internet. Maka, sudah sewajarnya bila pelaku usaha berlomba-lomba memanfaatkannya.
Nah, apakah Anda juga tertarik untuk mengembangkan bisnis melalui sebuah web, tetapi belum memiliki tim pengembang web yang kompeten? Kalau begitu, menemukan penyedia jasa pembuat web paling cocok adalah satu-satunya solusi terbaik. Jika Anda masih kebingungan untuk memulai, ulasan-ulasan penting di bawah ini mungkin bisa membantu.
Keuntungan Menggunakan Jasa Pembuatan Website
Memercayakan pengerjaan web ke sebuah tim di luar perusahaan tentu menjadi bahan pertimbangan khusus buat sebagian pelaku bisnis. Bukan hanya karena alasan biaya, tetapi juga karena alasan keamanan data perusahaan. Oleh karena itu, beberapa perusahaan terkadang masih ragu untuk menggunakan layanan ini.
Namun, bila mempelajarinya lebih mendalam, Anda akan menemukan bahwa keraguan tersebut tidaklah sebanding dengan keuntungan yang akan didapatkan. Apa saja?
1. Pilihan Paket Harga yang Beragam dan Menguntungkan
Terdapat puluhan, bahkan ratusan penyedia jasa pembuatan website di Indonesia sekarang ini. Kondisi tersebut sangat menguntungkan bagi calon konsumen, seperti Anda. Masing-masing penyedia layanan tentu tidak ingin kehilangan pelanggan sehingga perang promo dan skema pembiayaan pun dimulai.
Contohnya? Softwareseni menawarkan tiga pilihan model kerja sama menarik buat seluruh konsumennya, yakni by request (harga pasti), project based (fleksibel), dan seat outsourcing (fleksibel dan menyesuaikan perubahan). Jika ingin mengetahui ketiga pola tersebut secara detail, kunjungi saja website Softwareseni.
Kebebasan memilih pola pembiayaan seperti tercantum di atas memberikan kesempatan pemilik bisnis untuk memperhitungkan sekaligus menyesuaikan dengan kondisi keuangan perusahaan. Jadi, dana operasional perusahaan dipastikan tidak akan terganggu.
Oleh sebab itu, Anda sebaiknya mengajak tim keuangan dan tim lain yang berkaitan untuk menyusun anggaran proyek pengembangan web secara detail sebelum menghubungi penyedia jasa pembuatan situs.
2. Layanan Konsultasi dan Bantuan Lengkap, Baik Sebelum dan Sesudah Proyek
Pengembangan web meliputi banyak proses rumit, mulai dari penentuan tujuan situs, pemilihan nama domain, pembelian web-hosting, penentuan desain juga fitur, pengaturan konten laman, hingga pemeliharaan. Anda yang seorang pemula dipastikan akan menghadapi kebingungan bila tidak mendapatkan pendampingan ahli.
Lantas, di sinilah hal menariknya! Bekerja sama dengan penyedia layanan profesional memberikan keuntungan dalam hal konsultasi dengan tim IT consultant terpercaya, profesional, dan berpengalaman. Jadi, Anda tahu apa yang wajib dipersiapkan dan bagaimana harus memulai.
Tidak hanya itu, bantuan juga sejatinya masih bisa Anda dapatkan meski proyek kerja sama pengembangan web telah selesai. Sebut saja saat website perusahaan mengalami gangguan teknis, dukungan atau bantuan penuh penyedia jasa layanan pembuat situs tentu sangat memudahkan Anda.
3. Jaminan Keamanan Data
Poin ketiga ini sekaligus menjawab keraguan Anda sebelumnya. Penting diketahui bahwa penyedia jasa tidak hanya menjamin data perusahaan, tetapi juga data konsumen sehingga tidak akan ada perpindahan data (seperti stok barang, identitas pelanggan, dan lainnya) ke pihak luar.
Jaminan ini biasanya tertuang secara tertulis pada dokumen kontrak kerja yang dibuat sebelum Anda memulai kerja sama proyek.
Jadi, masih ragu buat memulai proyek website development perusahaan Anda?
4. Desain Website Terkesan Profesional
Salah satu hal paling penting dari sebuah website adalah tampilannya. Mengapa? Karena tampilan sebuah website adalah cerminan perusahaan. Jadi, semua komponen pada tampilan web akan mempengaruhi opini konsumen terhadap bisnis Anda.
Nah, menarik tidaknya sebuah web tergantung pada konsep desainnya, dikenal juga dengan sebutan web design.
Sebuah website dengan penataan apik, fitur lengkap, informasi akurat, dan layanan konsultasi online optimal adalah cara jitu buat menciptakan kesan profesional di mata pelanggan.
Kesan profesional ini akan sangat sulit tercapai bila Anda hanya mengandalkan orang-orang yang bukan ahli dalam bidangnya.
5. Proses Pengerjaan dan Hasil Sesuai dengan Kesepakatan
Cepat adalah salah satu kata yang bisa menggambarkan proses pengembangan website bisnis Anda bila dikerjakan oleh ahlinya.
Dengan dukungan tim yang berpengalaman, penyedia layanan jasa pembuatan website bisa saja menargetkan penyelesaian proyek dalam kurun waktu tertentu. Itulah mengapa banyak pengusaha menyukai pengembangan web melalui pihak ketiga ini. Namun, patut diketahui kalau durasi pengerjaan ini umumnya akan berpengaruh pada biaya jasa pengerjaan. Umumnya, makin cepat, makin mahal.
Keuntungan lainnya adalah jaminan hasil web bermutu sesuai dengan keinginan Anda. Namun, ini juga sebenarnya tergantung pada gaya komunikasi antara Anda (sebagai pelanggan) dengan penyedia layanan jasa pembuatan situs tersebut. Makin terperinci Anda menyampaikan ide atau kebutuhan perusahaan, makin mudah penyedia jasa menerjemahkannya ke dalam website yang dibuat sehingga hasilnya tentu memuaskan.
Apakah keraguan Anda sedikit memudar setelah membaca informasi di atas? Siap untuk bekerja sama dengan pihak luar? Sebelum mulai, pelajari terlebih dahulu poin penting mengenai apa saja kebutuhan atau ide terbaik bagi sebuah website bisnis. Subheading selanjutnya akan membahas tentang hal tersebut secara detail.
Kualitas yang Dicari Ketika Membuat Website
Jumlah pengunjung web merupakan tolok ukur utama dari sukses tidaknya sebuah situs. Makin banyak visitor, makin bagus kualitas web Anda. Sebab itu, untuk menciptakan sebuah laman bisnis yang menarik perhatian banyak pembaca, Anda harus bisa memenuhi beberapa standar tertentu, yaitu:
1. Website Harus Responsif
Saat ini, perkembangan teknologi telah memudahkan orang dalam mengakses ragam informasi di internet melalui berbagai jenis gawai, contoh tablet, laptop, komputer, dan ponsel. Website yang sedang Anda bangun haruslah mendukung kondisi penggunaan berbagai alat teknologi tersebut. Inilah yang dimaksud dengan responsif.
Website responsif berarti mampu merespons tampilan dengan baik meski diakses dari berbagai macam gawai sehingga pengguna situs tidak merasa terganggu kenyamanannya saat berkunjung ke web Anda.
2. Website Harus Memiliki Desain Sederhana, tetapi Mudah Dioperasikan
Pernahkah Anda merasa tata letak sebuah web terlalu kacau hingga sulit digunakan? Akankah Anda berkunjung kembali bila mengalaminya? Sebagian besar orang pasti menjawab mereka tidak akan berkunjung kembali. Maka dari itu, kualitas kedua dari pengembangan sebuah web adalah tata letak dan pengoperasian sederhana.
Sebuah desain web sederhana akan mempermudah visitor dalam menggunakannya. Meski pengguna tersebut baru pertama kali berkunjung, dia tidak akan mengalami kesulitan berarti. Kondisi inilah yang kemudian mendorongnya untuk kembali berkunjung di lain waktu.
Solusi pintar untuk menghasilkan sebuah web dengan desain sederhana dan mudah dioperasikan adalah dengan berfokus pada pemanfaatan komposisi warna, tata letak (layout), dan ukuran teks.
3. Website Harus Cepat (Fast Loading)
Jangan membuat pengguna bosan karena menunggu! Pengunjung biasanya akan berpindah ke situs lain jika merasa sudah terlalu lama menunggu. Itulah mengapa sebuah website harus cepat. Salah satu indikator sederhana dari kecepatan sebuah web adalah berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk loading dari satu halaman ke halaman lainnya.
Agar kecepatan situs terjaga kestabilannya, batasi ukuran file yang akan dilekatkan pada setiap halaman web. Sebaiknya, Anda tidak menggunakan konten dengan size terlalu besar.
Selain itu juga, Anda bisa menggunakan tools buat mengeceknya secara berkala. Beberapa tools gratis yang bisa Anda manfaatkan adalah Pingdom, Google PageSpeed Insight, Google Mobile Website Speed Testing Tool, Geek Flare, GTMetrix, KeyCDN Website Speed Test, Load Impact, WebPage Test, Web Page Analyzer, dan Chrome DevTools.
4. Website Memuat Konten Menarik dan Relevan
Seluruh jenis proyek pengembangan, mulai dari software development, mobile app development, hingga web development, pasti membutuhkan konten (kumpulan informasi yang biasanya berbentuk teks, gambar, video, dan lain sebagainya).
Konten menjadi sebuah komponen yang tidak hanya berpengaruh terhadap penilaian pengguna, tetapi juga pada kesuksesan sebuah website. Sebab itulah, Anda harus menciptakan sebuah konten menarik, berkualitas, dan relevan dengan visi/misi perusahaan.
Beberapa cara cerdas dalam menciptakan konten buat web Anda adalah dengan menjamin keaslian tulisan, memuat kata kunci atau dengan kata lain SEO friendly, dan membangun komunikasi interaktif.
Red Flags dalam Bekerja Sama dengan Pembuat Website
Tren perkembangan teknologi selalu bergerak ke arah positif sekarang ini. Jadi, tidak mengherankan jika industri kreatif di bidang teknologi turut berkembang pesat. Salah satu bukti nyatanya adalah peningkatan jumlah perusahaan outsourcing penyedia situs di Indonesia dari tahun ke tahun.
Situasi seperti di atas tentu sangat menguntungkan calon pelanggan (termasuk Anda) karena memiliki lebih banyak pilihan. Namun begitu, Anda dituntut untuk menemukan perusahaan outsourcing paling tepat sebab keputusan Anda akan berpengaruh kepada hasil akhir secara signifikan.
Bekerja sama dengan pembuat website yang salah pasti menimbulkan berbagai risiko, antara lain:
- Gagalnya proyek pengembangan.
- Standar produk web tidak tercapai.
- Proses pengembangan memakan waktu lama.
- Kerugian finansial yang sangat besar.
- Investasi menjadi sia-sia.
Lantas, bagaimana mengurangi risiko-risiko tersebut? Ikuti tips pintar berikut!
1. Lakukan Pengecekan Portofolio Perusahaan Outsourcing secara Detail
Penting bagi Anda untuk menginvestigasi informasi perusahaan calon mitra secara terperinci. Ingat! Makin banyak informasi, makin baik. Oleh karena itu, manfaatkanlah berbagai cara guna mencari portofolio perusahaan, mulai dari tanya jawab dengan tim mitra, membaca testimoni konsumen terdahulu, hingga penggalian informasi melalui mesin pencari internet.
2. Pelajari Penawaran Harga dan Durasi Pengerjaan Proyek
Bila sudah yakin dengan satu calon mitra, langkah selanjutnya adalah mempelajari pilihan paket harga serta lama pengerjaan proyek. Biasanya, makin cepat waktu pengerjaan, makin tinggi pula banderol harga jasanya. Oleh karena itu, sesuaikan poin ini dengan kemampuan perusahaan Anda.
3. Cari Tahu Informasi Mengenai Jam Kerja Mitra
Proyek pengembangan web membutuhkan komunikasi intens antara kedua pihak, pengembang dan pengguna. Sebab itu, kesamaan jam operasional kerja akan sangat membantu proses pengembangan proyek. Terlebih jika perusahaan outsourcing tujuan Anda berada di luar negeri. Maka, Anda wajib memiliki perjanjian khusus mengenai waktu buat berdiskusi dari awal kerja sama.
Namun, sebelum menerapkan ketiga tips di atas, ada baiknya Anda telah menyiapkan berbagai keperluan penting proyek terlebih dahulu.
Apa yang Perlu Anda Persiapkan Sebelum Menggunakan Jasa Pembuat Website?
Meski bekerja sama dengan software house ternama dan berpengalaman sekalipun, Anda tetaplah wajib mempersiapkan diri terlebih dahulu, mulai dari tujuan web dibangun hingga perencanaan anggaran. Hal ini bertujuan agar Anda tidak lagi gelagapan saat berdiskusi sekaligus bertransaksi dengan tim pengembang pihak ketiga nantinya.
Berikut ini beberapa hal penting yang sudah harus Anda persiapkan sebelum bertemu penyedia jasa pembuatan situs.
1. Merumuskan Tujuan Utama dari Pengembangan Website Perusahaan
Kebiasaan buruk dalam memulai sebuah hal adalah coba-coba tanpa perencanaan ataupun tujuan yang jelas. Ingat! Detail tujuan akan sangat berpengaruh pada kualitas web secara keseluruhan, seperti desain, konten, dan fitur. Oleh karena itu, tentukan tujuan Anda secara terperinci.
Mungkin beberapa tujuan di bawah ini bisa menjadi bahan referensi Anda.
- sebagai media promosi perusahaan.
- sebagai wadah untuk menarik pelanggan baru.
- sebagai alat marketing untuk meningkatkan kesadaran terhadap merek perusahaan.
- sebagai tempat layanan pelanggan (customer service) secara daring.
- sebagai sarana transaksi jual beli antara konsumen dan perusahaan.
- sebagai penyedia informasi serta hiburan terkini.
Sebenarnya, masih banyak tujuan-tujuan lainnya yang belum terangkum. Namun, Anda bisa merumuskannya sendiri bersama tim sesuai kebutuhan perusahaan nantinya.
2. Menentukan Target Visitors ke Website
Seperti yang disinggung sebelumnya bahwa banyaknya jumlah visitors atau pengunjung merupakan sebuah indikator terpenting dari berhasil tidaknya sebuah website. Lalu, pengunjung yang bagaimana dan seperti apa? Inilah alasan di balik pentingnya menentukan target pengunjung.
Pengunjung dapat Anda bagi berdasarkan kategori, misal tingkatan umur, level pendidikan, maupun karakteristiknya sehingga Anda bisa mengukur tingkat keberhasilan web nantinya.
Tidak hanya itu, dengan memiliki target pengunjung yang jelas, Anda juga bisa mengetahui kebiasaan mereka berinteraksi di dunia internet. Pada akhirnya, tim pembuat website bisa mengatur strategi jitu buat memenuhi keinginan sekaligus menarik minat calon pengunjung tersebut.
Jadi, siapa target Anda? Usia remaja atau dewasa? Kalangan pelajar atau profesional? Gemar menggunakan jejaring sosial atau tidak?
3. Memiliki Konsep Konten yang Matang
Konten sangat berhubungan erat dengan tujuan serta target pengunjung website. Dengan kata lain, materi apa pun yang akan Anda tampilkan ke dalam website haruslah menggiring pengunjung (yang masuk dalam kategori target) untuk melakukan tujuan utama dari web tersebut.
Cara paling jitu dalam pengelolaan konten adalah adanya fitur blog dalam website. Jika bisnis Anda bergerak dalam bidang jual beli kosmetik, skincare, dan alat kecantikan, muatlah informasi-informasi seputar tips dan trik pemakaian lipstik, krim malam, bedak tabur, bulu mata tambahan, dan lain sebagainya. Akan tetapi, pastikan semua tulisan tersebut adalah yang paling dicari melalui search engine (disebut juga SEO friendly).
4. Mempersiapkan Tim Internal Perusahaan sebagai Staf Pengelola Website
Poin ini sepertinya paling banyak terlupakan oleh para pelaku usaha. Perlu diingat bahwa penyedia jasa pembuatan website hanya bertugas untuk membangun web saja, sedangkan pengelolaan serta pemeliharaannya menjadi tanggung jawab penuh pemilik website. Oleh sebab itu, sebelum menjalankan proyek pengembangan, Anda sudah harus siap dengan tim khusus yang nantinya akan membantu Anda mengelola dan memelihara web.
Misal, umur website hanya sampai satu tahun saja sehingga Anda perlu staf khusus yang bisa memantau sekaligus memperpanjang penggunaan web tersebut. Tidak hanya itu, agar tujuannya berhasil, sebuah web harus mengalami pembaruan informasi setiap bulannya. Pembaruan informasi ini juga merupakan tugas tim pengelola. Masih ada tugas penting lainnya? Banyak! Sebab itu, persiapkan tim secara bijaksana. Jangan asal comot!
5. Menyusun Langkah Publikasi Website yang Nantinya Akan Dipergunakan ke Publik
Meski sudah bisa diakses dan go online, website menjadi tidak bermanfaat bila sepi pengunjung. Namun sayangnya, website tidak dapat memanggil pengunjung dengan sendirinya. Di sinilah strategi publikasi perusahaan diperlukan!
Perusahaan wajib mempersiapkan strateginya dari awal sehingga nantinya Anda dan tim hanya butuh menerapkan strategi tersebut ketika website sudah jadi.
Beberapa strategi publikasi yang sering dijalankan perusahaan lain, yaitu:
- Membuat konten SEO friendly.
- Menggunakan iklan online, seperti Google Adwords.
- Memanfaatkan jejaring sosial, misal Facebook, Instagram, LinkedIn, dan Twitter.
- Menyematkan #tagar (hashtag) di setiap konten.
- Membagikan selebaran ke masyarakat sekitar.
Cara apa pun yang akan diterapkan, Anda harus konsisten agar strategi publikasi tersebut berhasil.
6. Menguraikan Aktivitas Lanjutan Pengunjung
Anda tentu bukan hanya menginginkan orang berkunjung ke website, lalu menutup situs. Umumnya, web dimanfaatkan buat mengundang pengunjung untuk menjadi pembeli dan mengubah pembeli supaya menjadi pelanggan. Itulah mengapa perusahaan butuh menjelaskan aktivitas lanjutan bagi pengunjungnya sesuai dengan tujuan utama web yang telah disusun.
Uraian aktivitas ini lebih dikenal dengan sebutan “call to action” dalam sebuah konten web. Intinya, Anda memang benar-benar menguraikan apa yang seharusnya pengunjung lakukan, seperti mendaftar akun, membagikan informasi, membeli produk, dan menuliskan komentar.
Bila Anda butuh contoh kalimat call to action, cobalah pahami kalimat-kalimat berikut ini.
- Sudah siap berbelanja?
- Apakah informasinya menarik? Jangan lupa bagikan ya!
- Apa jawabannya? Tulis di kolom komentar!
Ketika uraian ini sudah terkonsep rapi, Anda hanya butuh menyampaikannya pada tim pengembang agar mereka bisa menyesuaikan fitur, konten, dan komponen web lainnya.
7. Mempertimbangkan Anggaran Dana Pembuatan Web
Dana adalah poin terakhir dan terpenting dalam proyek pembuatan web. Tentukan batas kemampuan perusahaan Anda dalam pembiayaan proyek. Jadi, Anda bisa memilih layanan jasa pembuatan website berdasarkan pilihan paket yang ditawarkannya.
Namun, perlu diingat bahwa Anda sebaiknya tidak mudah tergoda dengan iming-iming harga murah. Mengapa? Ingatlah bahwa makin rumit teknologi dan teknik yang digunakan dalam website Anda, makin tinggi pula harganya. Selain itu, estimasi waktu pengerjaan serta pemanfaatan fitur web juga pasti akan mempengaruhi pembiayaan jasa.
Selain pembayaran jasa perusahaan outsourcing, Anda juga perlu menyediakan dana untuk pembelian domain dan web-hosting. Tidak perlu khawatir, keduanya tidak akan membutuhkan anggaran sebesar biaya jasa pembuat web.
Intinya, besaran nilai investasi yang dikeluarkan pastinya akan berbanding lurus dengan ragam manfaat website bagi perusahaan.
Kesimpulan Memilih Jasa Pembuatan Website Terbaik
Menarik kesimpulan dari bacaan di atas, memilih pihak ketiga untuk membuat website dapat dilakukan dengan tiga langkah pintar.
Pertama, pelajari calon mitra penyedia layanan secara detail. Galilah informasi mengenai mitra dari berbagai sumber, baik online maupun offline. Kedua, hitunglah kemampuan keuangan perusahaan dengan pilihan paket pembiayaan yang ditawarkan oleh calon mitra. Sebisa mungkin, hindari iming-iming harga murah. Ketiga, buatlah perjanjian kerja sama secara jelas dan detail, termasuk perihal waktu buat diskusi.
Jelas sudah jika proses memilih perusahaan outsourcing penyedia layanan jasa pembuatan website tidaklah rumit seperti yang dibayangkan. Namun, bila Anda membutuhkan akses langsung, tanpa harus menerapkan ketiga langkah di atas, Anda bisa mempertimbangkan Softwareseni—sebuah software house berpengalaman juga terpercaya karya anak muda Indonesia. Berminat? Hubungi SoftwareSeni sekarang juga!